Otomotif

Honda Beat Karbu Tangguh dan Super Irit Bekas Paling Diburu Pecinta Otomotif Tanah Air

×

Honda Beat Karbu Tangguh dan Super Irit Bekas Paling Diburu Pecinta Otomotif Tanah Air

Sebarkan artikel ini
Honda BeAT Karbu memiliki spesifikasi mesin yang handal untuk memberikan performa yang optimal. Motor ini menggunakan mesin 4-stroke dengan teknologi SOHC, dan memiliki kapasitas mesin sebesar 108 cc (110) dengan diameter x langkah sekitar 50 x 55 mm.
Honda BeAT Karbu memiliki spesifikasi mesin yang handal untuk memberikan performa yang optimal. Motor ini menggunakan mesin 4-stroke dengan teknologi SOHC, dan memiliki kapasitas mesin sebesar 108 cc (110) dengan diameter x langkah sekitar 50 x 55 mm.

Ringkasan Berita

  • Meski tergolong motor lama, Honda Beat karbu kini justru diburu banyak orang dan dibanderol dengan harga yang cukup t…
  • Menurut Muhammad Kafi Aslam, Sales Supervisor Raffmotosport, diler motor bekas di Jakarta Timur, tren kenaikan harga …
  • Dari Rp 3 juta untuk kondisi standar atau butuh perbaikan, hingga Rp 8 juta lebih untuk kondisi istimewa.

Topikseru.com – Saat ini di tengah pasar motor bekas yang dinamis, Honda Beat karburator alias Honda Beat karbu ternyata menjadi salah satu model yang sedang digemari.

Meski tergolong motor lama, Honda Beat karbu kini justru diburu banyak orang dan dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, bahkan menyaingi model-model keluaran terbaru.

Menurut Muhammad Kafi Aslam, Sales Supervisor Raffmotosport, diler motor bekas di Jakarta Timur, tren kenaikan harga Honda Beat karbu terlihat dalam beberapa bulan terakhir.

“Beat karbu keluaran 2011 bisa kami jual di angka Rp 7,8 juta, bahkan ada yang kami lepas sampai Rp 8 juta kalau kondisinya benar-benar full orisinal,” ujar Aslam

Menurutnya, harga tersebut jauh lebih tinggi dibandingkan Honda Beat FI (injeksi) keluaran 2013 yang justru dijual di kisaran Rp 7 juta.

Kondisi ini menunjukkan bahwa meskipun teknologinya lebih tua, Beat karbu masih memiliki nilai tersendiri di mata para pencari motor bekas.

Aslam juga menambahkan, di situs jual beli daring atau marketplace, harga Beat karbu bisa lebih bervariasi.

“Kalau unitnya masih orisinal dari baru, kondisinya mulus, dan pemilik sebelumnya rajin merawat, bisa jadi harganya lebih dari Rp 8 juta. Tergantung siapa yang jual dan siapa yang mau beli,” ucap dia.

Meski demikian, Beat karbu tidak selalu mahal. Di pasaran, harga motor ini memiliki rentang cukup lebar.

Baca Juga  Deretan Sepeda Motor Paling Laris Manis di Indonesia Pada Bulan Mei 2025: Honda BeAT Sebagai Raja Jalanan di Indonesia

Dari Rp 3 juta untuk kondisi standar atau butuh perbaikan, hingga Rp 8 juta lebih untuk kondisi istimewa.

Kenaikan harga ini diduga dipicu oleh beberapa faktor, seperti populasi Beat karbu yang mulai langka, kemudahan perawatan.

Serta kecenderungan konsumen yang menyukai motor dengan sistem karburator karena dianggap lebih sederhana dan tangguh.

Spesifikasi Honda BeAt Karbu

Honda BeAT Karbu memiliki spesifikasi mesin yang handal untuk memberikan performa yang optimal. Motor ini menggunakan mesin 4-stroke dengan teknologi SOHC, dan memiliki kapasitas mesin sebesar 108 cc (110) dengan diameter x langkah sekitar 50 x 55 mm.
Honda BeAT Karbu memiliki spesifikasi mesin yang handal untuk memberikan performa yang optimal. Motor ini menggunakan mesin 4-stroke dengan teknologi SOHC, dan memiliki kapasitas mesin sebesar 108 cc (110) dengan diameter x langkah sekitar 50 x 55 mm.

Honda BeAT Karbu memiliki spesifikasi mesin yang handal untuk memberikan performa yang optimal.

Motor ini menggunakan mesin 4-stroke dengan teknologi SOHC, dan memiliki kapasitas mesin sebesar 108 cc (110) dengan diameter x langkah sekitar 50 x 55 mm.

Dengan rasio kompresi sebesar 9,2:1, Honda BeAT Karbu mampu memberikan daya dorong yang efisien.

Daya maksimum yang dihasilkan mencapai 8,22 ps pada 8000 rpm, sementara torsi maksimum mencapai 0,85 kgf.m pada 5500 rpm, menunjukkan keseimbangan yang baik antara power dan efisiensi bahan bakar.

Honda BeAT Karbu dilengkapi dengan sistem pengapian DC-CDI dan menggunakan baterai sebagai sumber daya.

Clutch atau kopling yang digunakan adalah tipe automatic, sentrifugal, dengan jenis kering, memudahkan pengendalian tanpa perlu intervensi manual.

Transmisi motor ini menggunakan sistem automatic V-Matic, yang memungkinkan pengendara untuk berkendara tanpa harus melakukan perpindahan gigi secara manual.

Dalam hal daya penyalaan, Honda BeAT Karbu menggunakan busi ND U24EPR9-NGK CPR8 EA-9.

Starter dapat dilakukan baik secara elektrik maupun dengan menggunakan kick.

Dengan menggunakan baterai NF 12v-3,5Ah, motor ini dapat diandalkan untuk memberikan tenaga saat dibutuhkan.

Semua fitur ini membuat Honda BeAT Karbu menjadi pilihan yang menarik bagi pengendara yang menginginkan motor praktis, efisien, dan mudah digunakan.