Film

Sinopsis Film Deepwater Horizon: Kisah Ledakan Kilang Minyak di Teluk Meksiko di Bioskop Trans TV Malam Ini

×

Sinopsis Film Deepwater Horizon: Kisah Ledakan Kilang Minyak di Teluk Meksiko di Bioskop Trans TV Malam Ini

Sebarkan artikel ini
Sinopsis Film
- Sinopsis Film Deepwater Horizon sebuah film yang diperankan oleh Mark Wahlberg tayang di Bioskop Trans TV Hari ini 5 Juli 2025 Pukul 23.00 WIB malam ini.

Ringkasan Berita

  • Film ini rilis tahun 2016, disutradarai oleh Peter Berg, serta dibintangi beberapa artis ternama.
  • BACA JUGA: Sinopsis Film Jumanji: Welcome to the Jungle Kisah Petualangan Dwayne Johnson di Bioskop Trans TV Malam I…
  • Seperti Mark Wahlberg, Kurt Russell, Douglas M.

Topikseru.comSinopsis Film Deepwater Horizon sebuah film yang diperankan oleh Mark Wahlberg tayang di Bioskop Trans TV Hari ini 5 Juli 2025 Pukul 23.00 WIB malam ini.

BACA JUGA: Sinopsis Film Jumanji: Welcome to the Jungle Kisah Petualangan Dwayne Johnson di Bioskop Trans TV Malam Ini

Film ini menceritakan kisah nyata kecelakaan besar yang dialami anjungan minyak lepas pantai di Teluk Meksiko pada 2010 lalu.

Film ini rilis tahun 2016, disutradarai oleh Peter Berg, serta dibintangi beberapa artis ternama.

Seperti Mark Wahlberg, Kurt Russell, Douglas M. Griffin, James DuMont, Joe Chrest, dan Gina Rodriguez.

Sinopsis Film Deepwater Horizon

Mike Williams adalah kepala teknisi elektronik yang ditugaskan di Deepwater Horizon, sebuah anjungan pengeboran minyak perusahaan swasta Transocean lepas pantai yang terletak di Teluk Meksiko.

Pengeboran minyak lepas pantai itu dimiliki perusahaan British Petroleum (BP). Dinamai Deepwater sebab proyek ini melakukan pengeboran minyak paling dalam yang pernah dilakukan.

Anjungan ini dikenal kuat dan terbesar se-antero dunia demi mendapatkan minyak bumi dalam jumlah tertentu. Mike tak sendiri. Ia berangkat bersama timnya yakni James Harrell, Andrea Fleytas, dan beberapa orang lainnya.

Baca Juga  Sinopsis Film Jab Tak Hai Jaan: Kisah Cinta Shahrukh Khan di Kota London Tayang di Mega Bollywood tayang Senin 4 Senin 2025 Pagi Ini di ANTV

Setibanya di Deepwater Horizon, mereka harus melakukan pengecekan. Namun mereka kebingungan saat tahu tim lain yang ada di sana ternyata dipulangkan lebih awal.

Rupanya penyebabnya karena pihak BP mendesak ingin menghemat waktu dan biaya. James juga terkejut karena timnya harus melakukan evaluasi terlebih dulu terhadap kekuatan semen pipa di Deepwater Horizon.

Kala itu Mike melihat serangkaian masalah teknis yang muncul merupakan sinyal tanda bahaya. Mesin mengalami kerusakan dan kadang tidak mampu dipakai untuk mengebor.

James dan Mike sempat khawatir dengan hal ini. Mike sudah mengingatkan pada BP soal risiko yang akan dihadapi bila pengeboran diteruskan. Tetapi pihak BP yakin tidak akan ada masalah. Mereka pun berusaha menjalaninya.

Setelah uji tekanan bor berjalan normal, proses pompa minyak pun dilakukan. Tapi ternyata kekhawatiran mereka bukan tanpa arti.

Sebuah ledakan terjadi akibat kelemahan struktur dan kegagalan sistem pada bor. Tekanan dalam pipa minyak mendadak tinggi dan melebihi batas normal. Semburan minyak dan gas yang sangat kuat pun terjadi.

Gas metana menguap di seluruh penjuru Deepwater Horizon, sedangkan sejumlah mesin mulai mengalami malafungsi.

Ledakan terjadi menyebabkan Deepwater Horizon mengalami kebakaran hebat. Minyak mentah juga meluber mencemari air laut dengan volume besar.

Beberapa pekerja langsung tewas di tempat. Mike, James, dan beberapa kru yang masih selamat berusaha bertahan hidup dan menghentikan kebocoran minyak. Bagaimanakah nasib Mike dan James?