Film

Sinopsis Film Antim: The Final Truth Kisah Duel Sengit Salman Khan dan Aayush Sharma Tayang di Mega Bollywood ANTV Pagi Ini

×

Sinopsis Film Antim: The Final Truth Kisah Duel Sengit Salman Khan dan Aayush Sharma Tayang di Mega Bollywood ANTV Pagi Ini

Sebarkan artikel ini
Sinopsis Film Antim: The Final Truth
Sinopsis Film Antim: The Final Truth akan tayang di Mega Bollywood ANTV hari ini, Jumat 8 Juli 2025 pada pukul 09:00 WIB pagi ini.

Ringkasan Berita

  • Film ini merupakan karya sutradara Mahesh Manjrekar yang mengangkat tema aksi kriminal, diadaptasi dari film hit Muls…
  • ANTIM: The Final Truth dibintangi aktor ternama Bollywood seperti Aayush Sharma, Sachin Khedekar, dan Salman Khan.
  • Sinopsis Film Antim: The Final Truth Pada awal film dimulai dengan seorang pemuda bernama Rajveer.

Topikseru.com – Sinopsis Film Antim: The Final Truth akan tayang di Mega Bollywood ANTV hari ini, Jumat 8 Juli 2025 pada pukul 09:00 WIB pagi ini.

Film ini merupakan karya sutradara Mahesh Manjrekar yang mengangkat tema aksi kriminal, diadaptasi dari film hit Mulshi Pattern (2018).

ANTIM: The Final Truth dibintangi aktor ternama Bollywood seperti Aayush Sharma, Sachin Khedekar, dan Salman Khan.

Sinopsis Film Antim: The Final Truth

Pada awal film dimulai dengan seorang pemuda bernama Rajveer. Setelah dia menyaksikan kesakitan dan penderitaan yang dialami keluarganya.

Rajveer yang merupakan putra seorang petani akhirnya bangkit demi meraih kesuksesan.

Rajveee memutuskan untuk merantau dan mencari jalannya sendiri demi mendapatkan impian bahkan kejayaan.

Baca Juga  Sinopsis Film Main Hoon Na: Aksi Shah Rukh Khan dan Sushmita Sen Hadapi Perang India dan Pakistan Tayang di Mega Bollywood ANTV Pagi Ini

Namun, jalan yang diambil justru menuntunnya ke dunia gangster.

Rajveer akhirnya terjerumus dalam sebuah permainan politik hingga kekuasaan dunia kegelapan. Disisi lain, seorang polisi mulai mengetahui jejaknya.

Bahkan sang penegak keadilan juga mencoba untuk menghentikannya sebelum pria tersebut menjadi sangat berkuasa di kota.

Ambisinya yang tak terbendung membuat ia sulit dihentikan, hingga akhirnya ia harus berhadapan dengan seorang polisi Sikh yang dikenal sangat berdedikasi pada penegakan hukum.

Konflik antara kedua tokoh utama—seorang polisi dan seorang gangster—menjadi inti cerita yang penuh ketegangan dan dilema moral.

Seperti dalam film aslinya, kisah ini juga menyinggung isu sosial yang mendalam.

Yaitu tentang bagaimana para petani yang hidup dalam tekanan ekonomi dan ketidakadilan bisa terjerumus ke dunia kriminal.

Dengan durasi tayang yang cukup panjang dan alur yang intens, Antim: The Final Truth menjadi tontonan yang tak hanya menghibur.

Tetapi juga menggugah kesadaran tentang realitas sosial di balik dunia hitam kejahatan.