Ekonomi dan Bisnis

Mau Thrifting? Ini 7 Thriftshop Unik yang Wajib Dikunjungi Anak Muda di Medan dan Sekitarnya

×

Mau Thrifting? Ini 7 Thriftshop Unik yang Wajib Dikunjungi Anak Muda di Medan dan Sekitarnya

Sebarkan artikel ini
Thriftshop
Beberapa thriftshop unik dan wajib kamu kunjungi di Medan dan sekitarnya.

Ringkasan Berita

  • Istilah thrifting berasal dari kata thrift yang berarti penghematan.
  • 7 Thriftshop Kekinian di Medan dan Sekitarnya yang Sedang Naik Daun Menariknya, di Kota Medan dan sekitarnya, muncul …
  • Prospero Project – Vintage Pecinta Band & Sportswear Spesialis di vintage wear, mulai dari merchandise band, hiph…

Topikseru.com – Tren thrifting atau belanja pakaian bekas berkualitas kembali meroket di kalangan anak muda. Berkat media sosial dan platform digital, gaya hidup hemat namun tetap modis ini kini menjelma menjadi industri kreatif baru atau thriftshop.

Istilah thrifting berasal dari kata thrift yang berarti penghematan. Namun di era modern, thrifting tidak sekadar soal membeli murah, melainkan soal self-expression, gaya hidup berkelanjutan, dan eksplorasi fashion anti-mainstream.

7 Thriftshop Kekinian di Medan dan Sekitarnya yang Sedang Naik Daun

Menariknya, di Kota Medan dan sekitarnya, muncul berbagai thriftshop dengan konsep unik dan spesialisasi berbeda-beda.

Tidak hanya menjual pakaian bekas impor, mereka juga membangun identitas visual dan komunitas masing-masing. Berikut thrifshop unik yang ada di Medan dan sekitarnya:

1. NEVERLAND061 – Japanese Style hingga City Boys

Mengusung nuansa Japanese Style, City Boys, hingga Streetwear, thriftshop ini membidik para pecinta hiphop dan old money aesthetic.

Cocok buat kamu yang ingin tampil ala majalah Popeye Jepang dengan harga miring.

Alamat: Pasar 7, Simpang Jodoh, Percut Sei Tuan, Deliserdang
Instagram: @neverland061

2. Prospero Project – Vintage Pecinta Band & Sportswear

Spesialis di vintage wear, mulai dari merchandise band, hiphop style hingga sportswear tahun 90-an. Wajib dikunjungi kalau kamu suka gaya retro sporty.

Baca Juga  Festival Medan Thrift Market 2025: Warna-Warni Thrifting Ramaikan Kafka Space, Gaungkan Pengakuan UMKM Kreatif

Lokasi: Jalan Yos Sudarso No. 59, Kota Tebing Tinggi
Instagram: @prosperoproject.co

3. Cicak Gunung Sumatera – Fashion Anak Outdoor & Spearfishing

Fokus pada outfit outdoor, mountaineering, roadbike hingga spearfishing. Jarang ada thriftshop dengan niche seperti ini.

Lokasi: Bandar Setia, Percut Sei Tuan, Deliserdang
Instagram: @cicak_gunung_sumatera

4. Homie Thrift — Luxury & Streetwear Harga Bersahabat

Brand terkenal seperti Nike, Stüssy, Lacoste, Guess, hingga Tommy Hilfiger tersedia di sini. Konsepnya “luxury on budget”.

Alamat: Pancur Batu, Deliserdang
Instagram: @homie.thrift

5. The Luxee – Surga Luxury Thrift di Medan

Sesuai namanya, thriftshop ini fokus pada fashion kelas atas seperti coach jacket, leather wear, branded outer.

Buat kamu yang mau tampil sultan tanpa bikin dompet kempes, ini jawabannya.

Instagram: @The_luxee

6. Bobs Ori Seken – Kolektor Army Wear Wajib Masuk

Dari army wear vintage hingga seragam militer lintas negara, semua ada di sini. Salah satu thriftshop paling niche di Medan.

Instagram: @bobs.ori.seken
Facebook: Bobs Satria Simatupang

7. Thriftee ID – Surganya Pecinta Fashion 80’s & 90’s

Dikenal dengan koleksi old fashion mulai dari era 80-an & 90-an. Cocok untuk penggemar retro casual.

Alamat: Jalan Sisingamangaraja Gg Jati, Medan Kota
Instagram: @thriftee.id

Demikian beberapa rekomendasi thrifrshop yang ada di Kota Medan dan sekitarnya, yang bisa topikers jadikan referensi bila ingin thrifting.