Ringkasan Berita
- Pasangan bakal calon pada kontestasi Pilgub Sumut ini menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP…
- Namun, ada yang menarik dari proses pemeriksaan kesehatan pasangan bacalon usungan PDIP, Hanura, Gelora, Partai Buruh…
- Akibat ketakutan tersebut, tak jarang menyebabkan tensi darahnya naik lantaran stres karena takut dengan jarum suntik.
TOPIKSERU.COM, MEDAN – Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan Hasan Basri Sagala selesai menjalani pemeriksaan kesehatan, yang menjadi tahapan syarat pencalonan Pilkada Sumut 2024.
Pasangan bakal calon pada kontestasi Pilgub Sumut ini menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji Adam Malik Medan, Jumat (30/8).
Namun, ada yang menarik dari proses pemeriksaan kesehatan pasangan bacalon usungan PDIP, Hanura, Gelora, Partai Buruh dan Partai Ummat ini.
Hal itu saat bacalon Gubernur Sumut Edy Rahmayadi yang menceritakan ketakutannya menjelang pemeriksaan.
Ternyata, mantan Pangkostrad ini fobia jarum suntik. Bahkan, dia mengaku sampai-sampai stres memikirkan jarum suntik.
“Saya takut kena tusuk jarum suntik, jadinya saya stres,” kata Edy Rahmayadi.
Eks Gubernur Sumut ini mengaku sejak dulu memang menghindari jarum suntik. Dia pun selalu tidak suka bila berurusan dengan suntik saat pemeriksaan kesehatan.
Akibat ketakutan tersebut, tak jarang menyebabkan tensi darahnya naik lantaran stres karena takut dengan jarum suntik.
“Saya tidak suka jarum (suntik). Tetapi karena memang harus ditusuk, ya sudah lah. Akhirnya tensi saya jadi tinggi,” ujar Edy.
Sedangkan untuk hasil pemeriksaan, Edy tidak membeberkan. Dia meminta awak media menanyakan langsung kepada dokter.
“Tidak ada kendala, tanya saja ke dokternya. Kata dokter, saya masih cocok jadi gubernur,” ujar Edy.

Lantas, apa itu fobia jarum suntik?
Fobia jarum suntik atau Trypanophobia adalah ketakutan yang berlebihan terhadap jarum suntik, terutama di lingkungan medis.
Gejala yang akan muncul bagi mereka yang fobia jarum suntik, biasanya muncul rasa cemas hingga serangan panik.
Penderita fobia jarum suntik ini akan merasakan pusing, mual, jantung berdebar dan bahkan menyebabkan tekanan darah meningkat.
Penyebab Trypanophobia
Melansir alodokter.com, meski secara pasti penyebab trypanophobia belum diketahui, tetapi biasanya penyebab fobia ini adalah trauma di masa lalu, baik yang dia alami langsung atau pengalaman orang lain.
Selain trauma, trypanophobia juga bisa terjadi karena beberapa hal berikut:
1. Memiliki keluarga yang fobia dengan jarum suntik
2. Memiliki gangguan kecemasan
3. Memiliki tubuh yang sangat sensitif terhadap nyeri (hyperalgesia)
4. Merasa takut dicengkeram atau dibatasi pergerakannya saat akan disuntik
Meski bukan penyakit yang berbahaya, fobia ternyata bisa disembuhkan dengan bantuan psikolog melalui beberapa terapi.












