Politik

Suasana Terkini KPU Tapteng Jelang Pengundian Nomor Urut

×

Suasana Terkini KPU Tapteng Jelang Pengundian Nomor Urut

Sebarkan artikel ini
Suasana terkini di Kantor KPU Tapteng, menjelang pengundian nomor urut pasangan calon. Foto: Topikseru.com/ Jasman Julius
Suasana terkini di Kantor KPU Tapteng, menjelang pengundian nomor urut pasangan calon. Foto: Topikseru.com/ Jasman Julius

Ringkasan Berita

  • Terlihat tenda telah berdiri di jalan Marrion, lokasi kantor KPU Tapteng berada.
  • Terlihat juga kesibukan sejumlah orang yang merapikan tenda, memasang pagar pembatas dan monitor televisi di halaman …
  • Terlihat juga kendaraan Polres Tapteng sudah terparkir tak jauh dari Kantor KPU Tapteng.

TOPIKSERU.COM, TAPTENG – Menjelang jadwal tahapan pengundian nomor urut pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Tapteng 2024, suasana kantor KPU Tapteng terlihat sibuk, Senin (23/9) sore.

Terlihat tenda telah berdiri di jalan Marrion, lokasi kantor KPU Tapteng berada. Terlihat juga kesibukan sejumlah orang yang merapikan tenda, memasang pagar pembatas dan monitor televisi di halaman kantor KPU Tapteng.

Baca Juga  Bawaslu Tapteng Hentikan Penelusuran, Pj Bupati: Belum Bisa Komentar

“Iya bang, persiapan untuk acara pengundian nomor urut nanti,” ucap seorang pekerja kepada Topikseru.com.

Sementara, disetiap pertigaan jalan menuju Kantor KPU Tapteng, telah disiagakan security barrier atau pagar kawat. Terlihat juga kendaraan Polres Tapteng sudah terparkir tak jauh dari Kantor KPU Tapteng. Sejumlah personel kepolisian tampak telah berjaga.

Pengundian nomor urut pasangan calon akan berlangsung malam ini. KPU Tapteng telah melayangkan undangan dan acara tersebut terjadwalkan pukul 19:00 WIB.