Topikseru.com – Pada perdagangan Jumat (27/6/2025) kapitalisasi pasar kripto global turun 0,91% menjadi US$ 3,27 triliun dalam 24 jam.
Pasar kripto melemah dalam 24 jam terakhir. Harga Bitcoin (BTC) hari ini terkoreksi menjelang menjelang berakhirnya kontrak opsi kuartalan besar pada Jumat ini.
Kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Harga Bitcoin (BTC) hari ini terlihat merosot 0,53% dalam 24 jam terakhir.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Saat ini, harga Bitcoin di level US$ 107.310 per koin atau setara Rp 1,73 miliar (kurs, Rp 16.179).
Pelemahan juga terjadi pada Ethereum (ETH) 1,52% menjadi US$ 2.432 per koin.
Diikuti Binance (BNB) turun 0,54% menjadi US$ 645 per koin, Dogecoin (DOGE) terkoreksi 2,85% menjadi US$ 0,161, XRP ambles 4,26% menjadi US$ 2,1, Solana (SOL) melemah 3,98% menjadi US$ 139,7.
Dikutip dari CoinDesk, harga Bitcoin bertahan di kisaran US$ 107 ribu, menjelang berakhirnya kontrak opsi kuartalan besar pada Jumat ini.
Chief Commercial Officer Deribit Jean-David Péquignot, Jumat ini akan menjadi salah satu tanggal penting untuk pasar derivatif kripto.
Halaman : 1 2 Selanjutnya