Ringkasan Berita
- "AC Milan dengan bangga mengumumkan bahwa Luka Modric telah menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2026 dengan opsi pe…
- AC Milan resmi memperkenalkan Modric sebagai rekrutan anyar mereka dengan status bebas transfer, Selasa (15/7).
- Kepindahan Modric ke AC Milan menjadi sinyal kuat ambisi Rossoneri untuk bangkit dari musim mengecewakan, di mana mer…
Topikseru.com – Luka Modric, maestro lini tengah asal Kroasia, akhirnya menutup lembar panjang di Real Madrid dan membuka halaman baru di Serie A. AC Milan resmi memperkenalkan Modric sebagai rekrutan anyar mereka dengan status bebas transfer, Selasa (15/7).
“AC Milan dengan bangga mengumumkan bahwa Luka Modric telah menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2026 dengan opsi perpanjangan satu tahun,” tulis pernyataan resmi Rossoneri.
Dalam unggahan yang sama, klub memastikan Modric akan mengenakan nomor punggung 14.
Kepindahan Modric ke AC Milan menjadi sinyal kuat ambisi Rossoneri untuk bangkit dari musim mengecewakan, di mana mereka hanya finis di posisi kedelapan Serie A.
Di akun Instagram resmi klub, Modric tak menutupi antusiasmenya. “Saya baru saja tiba di Milan, sangat bahagia bisa berada di sini untuk memulai bab baru dalam karier saya,” katanya.
Bagi Modric, AC Milan bukan sekadar klub. Ia tumbuh dengan mengidolakan Zvonimir Boban, legenda Milan sekaligus inspirasi bagi banyak pesepak bola Kroasia.
Pengalaman Juara untuk Rossoneri
Datangnya peraih Ballon d’Or 2018 ini menjadi penegas ambisi Milan kembali berjaya di pentas domestik dan Eropa. Dalam 13 tahun di Real Madrid, Modric mengangkat 28 trofi, termasuk enam gelar Liga Champions dan enam Piala Dunia Antarklub.
Pelatih Massimiliano Allegri menyebut Modric sebagai elemen krusial dalam proyek kebangkitan Milan, menambah kekuatan di lini tengah bersama Youssouf Fofana, Yunus Musah, Ruben Loftus-Cheek, dan rekrutan anyar Samuele Ricci.
Target Besar Luka Modric: Piala Dunia 2026
Selain ambisi mengangkat Milan ke puncak, Modric juga punya misi pribadi: menjaga performa demi tampil di Piala Dunia 2026 bersama Kroasia.
Kepindahan ke Milan diyakini memberi Modric jam terbang di level tertinggi, menjaga ritme permainan, dan menularkan mental juara ke skuad muda Rossoneri.







