Topikseru.com – Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, kembali angkat suara soal masa depannya di lapangan hijau. Setelah sempat mengisyaratkan rencana gantung sepatu dalam waktu dekat, Ronaldo kini memberikan penegasan bahwa karier profesionalnya kemungkinan hanya akan berlangsung satu hingga dua tahun lagi.
“Saya akan pensiun dalam satu atau dua tahun. Saya tidak melihat akan lebih lama dari itu,” ujar Ronaldo dalam wawancara yang dikutip The Business Times, Selasa (11/11/2025).
Pernyataan itu sekaligus mengklarifikasi spekulasi publik yang menduga tak lama lagi sang legenda akan benar-benar meninggalkan dunia sepak bola.
Fokus Habiskan Waktu Bersama Keluarga
Pemain yang telah mencetak lebih dari 950 gol sepanjang kariernya itu mengaku ingin segera menutup kiprahnya demi menikmati lebih banyak waktu bersama keluarga.
Ronaldo memulai karier profesionalnya bersama Sporting CP pada 2002, sebelum kemudian menjadi ikon di Manchester United, Real Madrid, dan Juventus.
Meski telah berusia 40 tahun, Ronaldo tetap menunjukkan ambisi tinggi. Pada Juni 2025, ia resmi memperpanjang kontraknya di klub Arab Saudi, Al-Nassr, hingga 2027.
Masih Kejar Target Besar: Piala Dunia
Ronaldo mengungkapkan satu target terakhir yang ingin ia capai sebelum pensiun: trofi Piala Dunia. Portugal saat ini hampir dipastikan melangkah ke turnamen Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.








