Topikseru.com – Timnas Kroasia resmi mengamankan tempat di Piala Dunia 2026 setelah menundukkan Kepulauan Faroe dengan skor 3-1 pada matchday kesembilan Grup L Kualifikasi Zona Eropa, Sabtu (15/11/2025) dini hari WIB di Stadion HNK Rijeka.
Meski sempat tertinggal lebih dulu, anak asuh Zlatko Dalic bangkit dan memutar balik keadaan lewat performa solid serta kontribusi para pemain kunci. Kemenangan ini memastikan Kroasia tak dapat lagi dikejar pesaingnya di tabel klasemen.
Faroe Mengejutkan, Kroasia Bangkit
Kroasia membuka laga dengan dominasi penuh. Namun kesalahan di lini belakang membuat mereka harus kebobolan pada menit ke-15.
Memanfaatkan blunder Josko Gvardiol, David Turi melakukan solo run sebelum melepaskan tembakan yang membentur Luka Vuskovic dan mengelabui Dominik Livakovic. Faroe unggul 1-0.
Kroasia tidak butuh waktu lama untuk membalas. Delapan menit kemudian, Gvardiol menebus kesalahannya dengan mencetak gol dari situasi kemelut, membuat skor kembali imbang 1-1.
Faroe yang tampil percaya diri sempat kembali mengancam lewat serangan balik cepat, namun Livakovic tampil sigap menepis peluang Hanus Sorensen.
Di sisi lain, Kroasia mencoba mengembalikan momentum lewat percobaan jarak jauh Luka Modric, tetapi skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Musa Cetak Gol Perdananya, Perisic Beri Dampak Besar
Memasuki babak kedua, Kroasia meningkatkan intensitas. Andrej Kramaric beberapa kali mengancam gawang Faroe, namun penyelesaian akhirnya belum menemui sasaran.
Gol kedua Kroasia akhirnya lahir pada menit ke-57. Umpan panjang Josip Stanisic disambut Petar Musa dengan kontrol brilian sebelum menceploskan bola ke gawang Lamhauge.





