Scroll untuk baca artikel
Daerah

Pemprov Sumut Targetkan Serap 10 Ribu Tenaga Kerja hingga 2026 untuk Tekan Pengangguran dan TPPO

×

Pemprov Sumut Targetkan Serap 10 Ribu Tenaga Kerja hingga 2026 untuk Tekan Pengangguran dan TPPO

Sebarkan artikel ini
Pemprov Sumut
Disnaker Sumut targetkan penyerapan 10 ribu tenaga kerja pada 2026. Foto: Dok.Disnaker Sumut

“Upaya ini sejalan dengan visi Gubernur dan Wakil Gubernur untuk menurunkan kemiskinan serta meningkatkan daya saing SDM menuju Sumut unggul dan berkelanjutan,” ujar Yuliani, Rabu, 24 September 2025.

Angka Pengangguran Masih Tinggi

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah pengangguran di Sumatera Utara pada Februari 2025 mencapai 409.000 orang dari 8,1 juta angkatan kerja.

Di sisi lain, Pemprov mencatat terdapat sekitar 2.000 pekerja ilegal asal Sumut di Malaysia yang rawan menjadi korban TPPO.

Baca Juga  Bobby Nasution Bayar Utang DBH Rp 674 Miliar ke 33 Daerah, Target Lunasi Rp 3,5 Triliun Tahun Ini

Pemprov Sumut Fokus Pendidikan dan UMKM

Untuk mengantisipasi persoalan tersebut, Pemprov Sumut berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan agar lulusan sekolah dan perguruan tinggi sesuai kebutuhan industri. Sementara dengan Dinas Koperasi, program diarahkan pada penguatan UMKM.

Selain itu, Pemprov juga menyiapkan renovasi Balai Latihan Kerja (BLK) sebagai pusat pelatihan tenaga kerja agar mampu bersaing di pasar domestik maupun internasional.