Topikseru.com – Kebakaran melanda kawasan permukiman padat penduduk di Jalan Gaharu, Kelurahan Gaharu, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan, Sabtu (27/9/2025).
Hingga berita ini diturunkan, petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Medan masih berjibaku memadamkan api di lokasi.
Informasi kejadian diterima petugas sekitar pukul 10.45 WIB, dan dalam waktu dua menit tim langsung bergerak ke lokasi.
“Laporan kejadian kebakaran di Jalan Gaharu, Kelurahan Gaharu, Kecamatan Medan Timur,” kata Andhika, Operator Informasi dan Data Dinas Pemadam Kebakaran Kota Medan, dalam keterangannya.
Api Berkobar di Permukiman Padat
Berdasarkan informasi awal, objek yang terbakar adalah rumah warga.
Dalam video yang beredar, terlihat kobaran api besar melahap bangunan semi permanen yang berdempetan satu sama lain.
Sejumlah warga tampak panik menyelamatkan barang berharga dan membantu petugas memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Petugas Masih Lakukan Pemadaman
Hingga siang ini, upaya pemadaman masih berlangsung.
Petugas belum memberikan keterangan lebih lanjut mengenai jumlah rumah yang terdampak maupun penyebab kebakaran.
“Perkembangan lanjut akan dilaporkan,” ujar Andhika.






