Topikseru.com – Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Bobby Nasution, memberikan apresiasi atas kontribusi warga perantauan asal Solo (Surakarta) yang selama ini dinilai mampu menggerakkan roda ekonomi kerakyatan di wilayah Sumut.
Hal itu disampaikan Bobby saat menerima jajaran pengurus Perkumpulan Persaudaraan Putra Solo (P3S) di Kantor Gubernur Sumut, Kamis (7/11/2025).
Dukung Pembangunan Daerah
Menurut Bobby, keberadaan P3S telah memberikan dampak positif bagi pembangunan daerah, terutama dalam pemberdayaan ekonomi anggotanya yang mayoritas berprofesi sebagai pedagang di berbagai sektor.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kontribusi dan dedikasi putra Solo untuk pembangunan Sumut,” ujar Bobby.
Dia menyebut pertemuan tersebut menjadi ruang silaturahmi sekaligus penguatan peran komunitas etnis dalam mendukung program pemerintah daerah.
Sumut Sebagai Provinsi Multi Etnis
Bobby Nasution menegaskan, Sumut merupakan provinsi dengan keragaman etnis tinggi. Kehadiran warga Jawa, khususnya perantau asal Solo, disebut turut menciptakan harmoni sosial.
“Seluruh suku di Sumut dapat hidup berdampingan secara rukun. Ini patut dijaga,” katanya.
Koperasi Dinilai Sejalan dengan Program Ekonomi Kerakyatan
Menantu Jokowi ini mengapresiasi adanya koperasi simpan pinjam di dalam struktur P3S. Menurutnya, hal tersebut mendukung program pemerintah dalam menghadirkan akses modal bagi masyarakat kecil.












