Ringkasan Berita
- Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) Sumut melaporkan total korban jiwa kini mencapai 318…
- Angka terbaru ini naik enam jiwa dibandingkan laporan sehari sebelumnya yang mencatat 312 korban meninggal.
- Korban Tersebar di 12 Wilayah Dalam laporan resminya, Pusdalops PB merinci bahwa ratusan korban jiwa tersebut berasal…
Topikseru.com – Jumlah korban meninggal dunia akibat rangkaian bencana alam yang melanda sejumlah daerah di Sumatera Utara (Sumut) kembali meningkat. Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) Sumut melaporkan total korban jiwa kini mencapai 318 orang, berdasarkan pembaruan data per Sabtu (6/12/2025) pukul 08.00 WIB.
Angka terbaru ini naik enam jiwa dibandingkan laporan sehari sebelumnya yang mencatat 312 korban meninggal.
Korban Tersebar di 12 Wilayah
Dalam laporan resminya, Pusdalops PB merinci bahwa ratusan korban jiwa tersebut berasal dari 12 kabupaten/kota yang terdampak bencana.
Berikut sebarannya:
- Kabupaten Tapanuli Utara: 35 orang
- Kabupaten Tapanuli Tengah: 91 orang
- Kabupaten Tapanuli Selatan: 85 orang
- Kota Sibolga: 53 orang
- Kabupaten Humbang Hasundutan: 9 orang
- Kota Padangsidimpuan: 1 orang
- Kabupaten Pakpak Bharat: 2 orang
- Kota Medan: 12 orang
- Kabupaten Langkat: 11 orang
- Kabupaten Deliserdang: 17 orang
- Kabupaten Nias: 1 orang
- Kabupaten Nias Selatan: 1 orang
Data ini masih bersifat sementara dan dapat berubah seiring proses pencarian serta verifikasi di lapangan.
BPBD Sumut: Data Terus Diperbarui
Kepala Bidang Penanganan Darurat, Peralatan, dan Logistik BPBD Sumut, Sri Wahyuni Pancasilawati, menegaskan bahwa pihaknya terus melakukan pemantauan berkala di seluruh titik terdampak.
“Data ini merupakan update per 6 Desember 2025 pukul 08.00 WIB. Informasi akan terus kami perbarui seiring perkembangan proses penanganan bencana di lapangan,” ujarnya.
Sri Wahyuni menyebutkan bahwa masing-masing pemerintah kabupaten/kota bersama instansi terkait sudah mengerahkan seluruh sumber daya untuk penanganan darurat, evakuasi, serta pemulihan awal.
17 Kabupaten/Kota Terlanda Bencana
Secara keseluruhan, Pusdalops PB mencatat 17 kabupaten/kota di Sumut terdampak bencana banjir, tanah longsor, maupun cuaca ekstrem. Wilayah tersebut antara lain:
Kota
- Medan
- Tebingtinggi
- Binjai
- Padangsidimpuan
- Sibolga
Kabupaten
- Deliserdang
- Serdangbedagai
- Langkat
- Humbang Hasundutan
- Pakpak Bharat
- Nias
- Nias Selatan
- Tapanuli Utara
- Asahan
- Tapanuli Selatan
- Tapanuli Tengah
- Batubara
- Mandailing Natal
Banyak daerah di Sumatera Utara masih mengalami akses terputus, fasilitas umum rusak, hingga ribuan warga mengungsi.
Upaya Penanganan Masih Digencarkan
Tim gabungan dari BPBD, TNI-Polri, Basarnas, relawan, dan pemerintah daerah tengah melakukan evakuasi lanjutan serta pendistribusian bantuan ke lokasi-lokasi yang sulit dijangkau.
Selain itu, pendataan kerusakan dan asesmen dampak sosial-ekonomi juga terus berjalan.
Sri Wahyuni menegaskan bahwa informasi mengenai kondisi terbaru, terkait jumlah pengungsi dan kebutuhan mendesak akan selalu diperbarui untuk memastikan penanganan tepat sasaran.












