Scroll untuk baca artikel
EdukasiNews

Tim Pengabdian USU Latih Keterampilan Protokoler Santri di Pondok Pesantren Al-Husna

×

Tim Pengabdian USU Latih Keterampilan Protokoler Santri di Pondok Pesantren Al-Husna

Sebarkan artikel ini
Tim Pengabdian USU
Tim Pengabdian USU berfoto bersama santri di Pesantren Al-Husna seusai pelatihan keterampilan protokoler. Foto: Istimewa

TOPIKSERU.COM, DELI SERDANG – Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Sumatera Utara (USU) mengadakan pelatihan pengembangan keterampilan protokoler bagi santri.

Kegiatan ini berlangsung di Pondok Pesantren Al-Husna, di Jalan Pelajar Marindal I, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deli Serdang, Rabu (19/6) lalu.

Arief Marizki Purba, dosen Ilmu Komunikasi USU dan Dra. Lina Sudarwati, dosen jurusan Ilmu Sosiologi memimpin tim pengabdian USU.

Dia mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk mengembangkan keterampilan protokoler bagi para santri.

Baca Juga  Pelari Sumut Nella Agustin Raih Medali Emas dan Pecahkan Dua Rekor Sekaligus

Selain itu, pelatihan ini bertujuan meningkatkan keterampilan komunikasi protokoler dalam berbagai bidang profesi.

“Kami mencoba menerapkan kegiatan protokoler ini sebagai salah satu cara dalam membuka akses pekerjaan bagi mereka, setidaknya dapat meningkatkan kemampuan soft skill mereka,” kata Arief pada Senin, (22/7).

Selain itu, kegiatan tersebut juga bertujuan menyediakan dukungan keterampilan praktis dan komunikasi yang relevan, terkhusus profesi yang berkaitan dengan lingkungan Pesantren Al-Husna.