Ringkasan Berita
- film bergenre fiksi-ilmiah yang dibalut dengan aksi dan thriller ini digarap oleh sutradara Sam Raimi.
- Namun, ia malah mendapatkan perlakuan tidak manusiawi oleh penjahat Robert G Durant (Larry Drake) beserta anak buahnya.
- Bahkan Peyton tak lagi memiliki kemampuan untuk merasakan sakit secara fisik.
Topikseru.com – Sinopsis Film Darkman sebuah film yang diperankan oleh Liam Neeson akan tayang di Bioskop Trans TV Hari ini Rabu 20 Agustus 2025 pada pukul 23.00 WIB malam ini.
film bergenre fiksi-ilmiah yang dibalut dengan aksi dan thriller ini digarap oleh sutradara Sam Raimi. Film ini dirilis pada tahun 1990 silam.
Melalui film Darkman, pemirsa akan diajak menyaksikan kisah ilmuwan mendadak punya kekuatan super dan berusaha membalas dendam pada ulah para penjahat yang kejam.
Lantas seperti apa sinopsis Darkman yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini?
Sinposis Film Darkman
sinopsis Darkman berfokus pada seorang ilmuwan bernama Peyton Westlake (Liam Neeson). Dirinya tengah terlibat dalam sebuah penelitian agar menghasilkan kulit sintetis yang dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat.
Namun, ia malah mendapatkan perlakuan tidak manusiawi oleh penjahat Robert G Durant (Larry Drake) beserta anak buahnya.
Dirinya dihajar hingga tak sadarkan diri dan mengalami luka bakar tingkat tinggi yang membuatnya bahkan dianggap tidak memiliki kesempatan untuk hidup kembali.
Secara mengejutkan Peyton berhasil selamat, tetapi mengalami perubahan fisik yang sangat drastis.
Dirinya mendadak memiliki kekuatan fisik yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya.
Bahkan Peyton tak lagi memiliki kemampuan untuk merasakan sakit secara fisik.
Situasi tersebut memberikan keuntungan tersendiri bagi dirinya. Peyton dapat melanjutkan penelitiannya yang tertunda dan membuat dirinya menjadi objek penelitian sendiri.
Cara ini sekaligus membantu Peyton agar dapat membalaskan dendamnya terhadap para penjahat yang sebelumnya telah berusaha menghancurkan hidupnya.
Melalui kulit sintetis yang diciptakannya, Peyton berubah menjadi sosok misterius dan siap untuk membalas dendam kepada Robert dan anak buahnya.
Sayangnya, kulit sintetis tersebut hanya dapat bertahan selama 99 menit saja di bawah sinar matahari.
Inilah yang membuat gerak Peyton menjadi terbatas dan dia harus bergerak cepat untuk bisa menuntaskan misinya dengan baik.
Meskipun begitu, kondisi yang dialami oleh Peyton tidak menghalanginya untuk menuntaskan situasi yang tengah dihadapinya saat ini.
Akankah Peyton berhasil melakukannya dengan baik? Temukan jawabannya dengan menyaksikan film Darkman di Bioskop Trans TV malam ini.
Fakta Menarik Film Darkman
Lantas mengapa film Darkman layak untuk ditonton oleh detikers? Ternyata terdapat berbagai fakta menarik film Darkman yang sayang untuk dilewatkan.
Masih mengacu dari sumber yang sama, dikatakan bahwa sebagai pemeran utama Liam Neeson menunjukkan totalitasnya dalam memerankan karakter Peyton Westlake.
Karakter tersebut digambarkan mengalami cacat akibat luka bakar yang sangat parah.
Hal tersebut membuat Liam Neeson memutuskan untuk menghubungi sebuah organisasi yang membantu korban kecelakaan.
Organisasi bernama Phoenix Society ini membantu masyarakat yang mengalami kecelakaan parah agar dapat kembali dalam kehidupan bermasyarakat seperti semula.
Kemudian terdapat beberapa aktor yang masuk dalam kandidat sebagai calon pemeran karakter Peyton Westlake.
Mereka tak lain adalah Bill Paxton dan Bruce Campbell. Namun, akhirnya Liam Neeson yang mendapatkan peran tersebut.
Daftar Pemain Film Darkman
Selain mengetahui berbagai fakta menarik film Darkman, tidak ada salahnya bagi detikers untuk mengenal lebih dekat siapa saja pemeran dalam film tersebut. Berikut daftar pemain film Darkman:
Liam Neeson sebagai Peyton Westlake atau Darkman
Frances McDormand sebagai Julie Hastings
Colin Friels sebagai Louis Strack Jr
Larry Drake sebagai Robert G Durant
Nelson Mashita sebagai Yakitito
Jessie Lawrence Ferguson sebagai Eddie Black
Rafael H Robledo sebagai Rudy Guzman
Dan Hicks sebagai Skip
Ted Raimi sebagai Rick
Dan Bell sebagai Smiley
Nicholas Worth sebagai Pauly
Aaron Lustig sebagai Martin Katz
Arsenio ‘Sonny’ Trinidad sebagai Hung Fat
Said Faraj sebagai convenience store Clerk
Nathan Jung sebagai chinese warrior
Professor Toru Tanaka sebagai chinese warrior
John Lisbon Wood sebagai carnival booth attendant
Frank Noon sebagai side show barker







