Ringkasan Berita
- Trailer ini menampilkan sosok familiar bersama dengan dinamika baru, sedangkan sosok Captain America yang akan dipera…
- Dalam film ini Danny Ramirez sebagai Joaquin Torres, yang kini mengambil peran sebagai Falcon.
- Marvel Studios mengumumkan bahwa film tersebut akan tayang pada tanggal 14 Februari 2025.
TOPIKSERU.COM, – Marvel Cinematic Universe (MCU) secara mendadak merilis teaser trailer perdana film super hero “CAPTAIN AMERICA: BRAVE NEW WORLD!’, tepat pada Sabtu (13/7).
Trailer ini menampilkan sosok familiar bersama dengan dinamika baru, sedangkan sosok Captain America yang akan diperankan oleh Anthony Mackie.
Dalam film ini Danny Ramirez sebagai Joaquin Torres, yang kini mengambil peran sebagai Falcon.
Sedangkan Carl Lumbly kembali memerankan Isaiah Bradley.
Tim Blake Nelson kembali sebagai Samuel Sterns, yang telah berubah menjadi villain Leader, dan Harrison Ford debut sebagai Thaddeus “Thunderbolt” Ross.
Trailer perdana ini tidak hanya tayang di YoyTube, tetapi Marvel Studio juga mengunggahnya di media sosial Twitter/X.
Marvel Studios mengumumkan bahwa film tersebut akan tayang pada tanggal 14 Februari 2025.
1. Sosok Villain
Dalam tayangan teaser berdurasi 1.48 menit itu menampikan jalan cerita yang menarik. Pertama, hubungan antara Sam Wilson sebagai Kapten America dengan Presiden Ross (Harrison Ford) yang mulai bersitegang.
Kemunculan sosok Isaiah Bradley yang juga sebelumnya dikenalkan di serial THE FALCON AND THE WINTER SOLDIER, menambah seru film terbaru Marvel Studio ini.
Kehadiran sosok Villain yang diperankan Giancarlo Esposito, meski belum diketahui dia akan berperan menjadi penjahat seperti apa.
2. Red Hulk
Pada film Captain America ini, penampakan Red Hulk menjadi hal yang mengejutkan. Red Hulk hadir di akhir teaser dengan merebut perisai Captain America dan dengan keras membantingnya ke tanah.
Hal ini mengindikasikan akan ada pertarungan hebat antara Sam Wilson dengan Thaddeus Ross, yang berperan sebagai Red Hulk.
Kehadiran Red Hulk di film ini tentu saja menimbulkan banyak tanda tanya, apakah nantinya ada kaitannya dengan The Leader.
3. Tayang 2025
Teaser ini membuat banyak Marvel fans heboh. Pasalnya, sejak memperkenalkan di Comic Con, Marvel tak memberikan kabar apa pun soal film ini.
Bahkan, selama proses produksi, berbagai kendala pun muncul, seperti penulisan naskah, hingga harus melakukan pengambilan gambar ulang.
Penggemar film sangat menunggu kehadiran film ini, dan tentunya para penggemar Marvel.(*)










