TOPIKSERU.COM – Presidium Mimbar Rakyat Anti Korupsi (MARAK) Arief Tampubolon mendukung langkah tegas Kejaksaan Agung (Kejagung) RI dalam mengusut dan menangkap pihak-pihak yang terlibat dalam skandal mega korupsi di PT Pertamina.
Arief mengatakan MARAK mendukung dan mendesak Kejagung RI mengusut praktik dugaan korupsi yang telah terjadi sejak 2018 – 2023 dengan kerugian hingga Rp 1.000 triliun.
“Jaksa Agung jangan takut memeriksa dan menangkap pihak yang menerima aliran korupsi Pertamina itu sejak dulu. Rakyat pasti mendukung jika oknum-oknum yang terlibat itu semua ditangkap,” kata Arief Tampubolon, Selasa (4/3).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Arief, selama ini kasus korupsi seperti di PT Pertamina belum pernah terungkap dengan begitu dahsyat dan melibatkan banyak oknum.
Oleh sebab itu, langkah tegas Kejagung RI membongkar kasus di PT Pertamina tersebut telah mendapat restu dari Presiden Prabowo. Apakah itu restunya secara lisan atau tidak.
Arief juga menilai sepak terjang Kejagung RI dalam membongkar borok koruptor sudah tidak diragukan. Terbukti, beberapa kasus besar yang melibatkan oknum pejabat yang berlindung di balik kekuasaan 10 tahun terakhir berhasil diselesaikan.
Penulis : Muchlis
Editor : Damai Mendrofa
Halaman : 1 2 Selanjutnya