Scroll untuk baca artikel
Hukum & Kriminal

Oknum Guru SD di Taput Cabuli Siswa, Modusnya Bikin Geram!

×

Oknum Guru SD di Taput Cabuli Siswa, Modusnya Bikin Geram!

Sebarkan artikel ini
Pencabulan Taput
Ilustrasi - Seorang oknum guru di Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) tega mencabuli muridnya sendiri.

Topikseru.comSeorang oknum guru berinisial RPN di Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) diduga mencabuli seorang murid. Mirisnya, pelaku melakukan aksinya dengan modus meminta kusuk.

Polisi kini telah meringkus pria yang berusia 45 tahun setelah mangkir dari panggilan penyidik.

Kasat Reskrim Polres Taput AKP Arifin Purba membenarkan informasi terkait penangkapan pelaku.

“Pelaku sebelumnya dipanggil untuk dimintai keterangan, namun mangkir. Sehingga dilakukan penjemputan paksa,” kata Arifin kepada Topikseru.com, Selasa (18/11/2025).

Baca Juga  Polda Sumut Bekuk 3 Begal Sadis di Medan, Korban Dibacok dan Motornya Dirampas

Dia menerangkan kejadian berawal saat korban berusia 11 tahun melintas bersama temanya melewati pondok milik pelaku di Kecamatan Purba Tua.

“Pelaku memanggil korban, tapi menyuruh temannya pergi. Di lokasi kejadian, bersangkutan meminta untuk diurut. Korban tak bisa menolak lantaran yang meminta adalah gurunya,” terang AKP Arifin.