Topikseru.com – Presiden RI Prabowo Subianto menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan jumlah pelajar Indonesia yang menempuh pendidikan tinggi di Rusia melalui skema beasiswa pemerintah.
Hal itu disampaikan Prabowo dalam konferensi pers bersama Presiden Rusia Vladimir Putin, usai pertemuan bilateral di Istana Konstantinovsky, St. Petersburg, Kamis (19/6) waktu setempat.
“Kami ingin meningkatkan jumlah anak-anak muda Indonesia untuk belajar di Rusia dengan beasiswa dari pemerintah Indonesia,” ujar Prabowo dalam pernyataan resminya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pernyataan ini menjadi bagian dari hasil pembicaraan bilateral yang disebut Prabowo berlangsung hangat dan produktif.
Keduanya sepakat memperkuat kerja sama di berbagai bidang strategis, mulai dari perdagangan, investasi, hingga pendidikan dan kebudayaan.
Presiden Prabowo Dorong Penambahan Penerbangan
Dalam kesempatan yang sama, Prabowo juga membuka peluang untuk menambah jumlah penerbangan langsung dari Rusia ke berbagai kota di Indonesia. Langkah ini diharapkan dapat mendorong arus wisatawan dan mempercepat konektivitas antarnegara.
Sementara itu, Presiden Putin menyambut baik inisiatif tersebut dan menegaskan bahwa hubungan Indonesia-Rusia terus diperkuat, terutama di sektor ilmu pengetahuan dan kebudayaan.
Penulis : Muchlis
Sumber Berita : Antara
Halaman : 1 2 Selanjutnya