Scroll untuk baca artikel
Politik

PDI Perjuangan Tarik Dukungan, Tim KEDAN: Kami Tentu Dirugikan

×

PDI Perjuangan Tarik Dukungan, Tim KEDAN: Kami Tentu Dirugikan

Sebarkan artikel ini
Bakhtiar Ahmad Sibarani, Tim Pemenangan Pasangan KEDAN di Pilkada Tapteng 2024. Foto: Istimewa
Bakhtiar Ahmad Sibarani, Tim Pemenangan Pasangan KEDAN di Pilkada Tapteng 2024. Foto: Istimewa

“Kami selaku partai pengusung KEDAN mengingatkan Bawaslu agar bekerja sesuai tupoksinya yaitu sebagai pengawas Pemilu. Untuk itulah kami berharap dan yakin Bawaslu akan bekerja profesional,” tukasnya.

Terkhusus kepada KPU, Bakhtiar mendukung sikap KPU Tapteng yang telah bekerja sesuai ketentuan baik PKPU maupun Juknis. Misalnya, sebelum masa pendaftaran balon dibuka, KPU telah menjalankan tugasnya dengan mengundang seluruh Parpol untuk menjelaskan bagaimana cara-cara mengalihkan dukungan partai politik jika terjadi kotak kosong.

“Dan kami yakin teman-teman dari PDI-P juga tahu soal aturan itu. Dan kami tegaskan, sampai hari ini, tidak ada surat dari PDI-P kepada tim untuk mencabut dukungan dari KEDAN. Artinya, sampai KPU menutup pendaftaran hanya satu Paslon yang mendaftar yaitu KEDAN yang didukung oleh 9 Papol termasuk PDI-P,” tandasnya.

Baca Juga  Polemik Pendaftaran Masinton-Mahmud di Pilkada Tapteng, Begini Komentar Pemantau

Dukungan kepada KPU juga disampaikan perwakilan Parpol pengusung KEDAN, H. Hazmi Arif Simatupang Ketua Gerindra Tapteng. Ia mengapresiasi sikap tegas KPU yang telah menutup secara resmi tahapan pendaftaran bakal pasangan calon.

Ia juga meminta Bawaslu Tapteng bekerja secara profesional di dalam pengawasan. Karena menurut dia, Parpol pengusung KEDAN masih berjumlah 9 Parpol, termasuk PDI Perjuangan yang sudah menyerahkan resmi B1-KWK terhadap pasangan KEDAN.

“Kami menginginkan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tapteng ini dengan politik riang,” kata Hazmi.

Editor: Muklis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *