Daerah

Tragedi di Danau Toba, 3 Remaja Tenggelam Saat Mencari Ikan Ditemukan Tewas

×

Tragedi di Danau Toba, 3 Remaja Tenggelam Saat Mencari Ikan Ditemukan Tewas

Sebarkan artikel ini
Danau Toba
Tim SAR mengevakuasi remaja yang tenggelam di Pelabuhan Onan Runggu Samosir. Foto: tangkapan layar

Ringkasan Berita

  • Peristiwa ini berawal saat lima remaja dari Desa Onan Runggu bersiap turun ke perairan Danau Toba, membawa senapan to…
  • Dua rekannya, Rieguel Hutagaol (17) dan Aldi Samosir (18), menyusul turun ke danau untuk mencarinya.
  • Bryan Samosir (18) yang lebih dulu menyelam, tak kunjung muncul kembali.

Topikseru.com, SAMOSIR – Tiga remaja tenggelam di perairan Danau Toba saat mencari ikan di Pelabuhan Feri Onan Runggu, Kabupaten Samosir, ditemukan meninggal dunia.

Peristiwa ini berawal saat lima remaja dari Desa Onan Runggu bersiap turun ke perairan Danau Toba, membawa senapan tombak dan senter seadanya. Mereka menyelam untuk mencari ikan.

Tapi pukul 22.25 WIB, suasana berubah muram. Bryan Samosir (18) yang lebih dulu menyelam, tak kunjung muncul kembali. Dua rekannya, Rieguel Hutagaol (17) dan Aldi Samosir (18), menyusul turun ke danau untuk mencarinya. Dengan senter yang menembus gelap air Danau Toba, mereka berharap menemukan jejak Bryan. Tapi yang terjadi, keduanya justru ikut hilang.

Kekhawatiran berubah menjadi kepanikan. Dua teman yang tersisa segera mencari bantuan.

Baca Juga  Bangga! Produk Pertamina Ramah Lingkungan Ini Menjadi Bahan Bakar F1 Powerboat

Warga dan aparat desa pun bergerak cepat. Laporan sampai ke Polsek Onan Runggu dan diteruskan ke Basarnas.

Tim SAR gabungan dari Pos SAR Parapat langsung diterjunkan malam itu juga, membawa alat selam dan deteksi bawah air Aqua Eye.

Kepala Basarnas Medan, Hery Marantika menyampaikan duka mendalam atas insiden ini.

“Tim gabungan bekerja keras, sejak malam hingga siang hari berikutnya,” ujar Hery dalam keterangan tertulis, Minggu (18/5).

Pencarian berlangsung menegangkan. Danau yang tenang menyimpan rahasia tragis di dasarnya. Satu per satu korban ditemukan.

Rieguel Hutagaol ditemukan pada pukul 12.30 WIB. Bryan Samosir ditemukan pada 14.05 WIB, dan Aldi Samosir menyusul pukul 15.50 WIB. Ketiga korban ditemukan di kedalaman 3 hingga 5 meter.

Jenazah ketiganya langsung dievakuasi ke Puskesmas Onan Runggu. Duka menyelimuti keluarga dan warga desa.

Danau yang selama ini menjadi sumber kehidupan, malam itu justru menelan tiga jiwa muda yang belum sempat bermimpi lebih jauh.